Keamanan informasi menjadi salah satu hal yang sangat penting di era digital yang semakin kompleks.

Standar ISO 27001 hadir sebagai panduan untuk perlindungan informasi dan proses bisnis yang krusial di dalam organisasi.

ISO 27001 sendiri bisa meningkatkan keamanan dan efisiensi proses bisnis sebuah organisasi.

Ilustrasi perusahaan yang bersertifikat ISO 27001
Ilustrasi perusahaan yang bersertifikat ISO 27001

ISO 27001

ISO 27001 merupakan standar yang diakui secara internasional, yang memberikan kerangka kerja untuk manajemen keamanan informasi sebuah organisasi.

Standar ini dapat membantu organisasi dalam mengidentifikasi, mengelola, dan mengurangi risiko terkait keamanan informasi.

Hal ini terkait juga dengan keamanan informasi, mulai dari kebijakan hingga teknologi yang digunakan.

Lalu, apa pengaruh standar ISO 27001 terhadap proses bisnis sebuah organisasi?

ilustrasi ISO 27001
ilustrasi ISO 27001

Pengaruh ISO 27001 terhadap proses bisnis organisasi

Penerapan ISO 27001 memiliki dampak positif pada proses bisnis suatu organisasi. Berikut adalah bagaimana ISO 27001 dapat berkontribusi pada proses bisnis sebuah organisasi.

1. Perlindungan data sensitif

ISO 27001 dapat membantu organisasi dalam melakukan identifikasi dan melindungi data yang penting dan sensitif. 

Hal ini melibatkan pengklasifikasian data dan penerapan kontrol keamanan yang sesuai untuk perlindungan data sensitif dari akses yang tidak sah.

2. Peningkatan kepercayaan pelanggan

Organisasi yang menerapkan ISO 27001 dan mematuhi regulasi yang ada, akan mendapatkan kepercayaan yang lebih besar dari pelanggan. 

Ini karena standar ISO 27001 menunjukkan komitmen pada keamanan data pelanggan, yang sangat penting dalam lingkungan bisnis yang semakin sadar akan keamanan informasi.

3. Efisiensi operasional

Dengan menerapkan kontrol dan prosedur keamanan yang ketat, proses bisnis dapat berjalan lebih efisien.

Organisasi akan lebih efisien dalam melindungi data, mengelola risiko, dan merespons insiden keamanan.

4. Kepatuhan akan regulasi

ISO 27001 membantu organisasi dalam mematuhi aturan atau regulasi yang berkaitan dengan keamanan informasi. Di Indonesia sendiri memiliki Undang-undang Perlindungan Data Pribadi atau UU PDP yang perlu dipatuhi.

Kepatuhan dalam hal regulasi dapat  membantu organisasi untuk menghindari sanksi dan masalah hukum yang mungkin muncul.

5. Manajemen risiko yang efektif

ISO 27001 membantu organisasi dalam mengidentifikasi, menilai, dan mengelola risiko terkait keamanan informasi. Ini memungkinkan organisasi untuk mengambil tindakan pencegahan yang sesuai untuk melindungi aset informasi.

6. Peningkatan kesadaran keamanan

Standar ini juga berkontribusi pada peningkatan kesadaran keamanan di antara karyawan. Semua anggota tim memahami pentingnya keamanan informasi dan berperan dalam menjaganya.

Ingin menerapkan ISO 27001 untuk organisasi? Ikuti Digital Transformation Acceleration Course – Cyber Security Governance with ISO 27001, KLIK DISINI.

Digital Transformation Acceleration Course – Cyber Security Governance with ISO 27001
Digital Transformation Acceleration Course – Cyber Security Governance with ISO 27001
Author

Eduparx adalah platform pembelajaran IT online nomor 1 di Indonesia yang menyediakan pelatihan berkualitas dan bersertifikat. Eduparx hadir sebagai solusi untuk meningkatkan kompetensi masyarakat dalam mempelajari teknologi informasi dengan pelatihan dan produk online yang berkualitas dan dapat diakses dimana saja dan kapan saja.

Write A Comment