Pengambilan keputusan dalam bisnis harus didasarkan dengan data yang akurat. Namun masih banyak perusahaan yang kurang memperhatikan data, padahal data merupakan aset yang sangat penting dimana strategi dan operasional harus mengacu pada Data-driven Strategy.

Pengelolaan data seringkali menjadi masalah yang penting, namun belum sepenuhnya disadari oleh perusahaan. Data-data tersebut kurang diperhatikan dan justru menimbulkan biaya-biaya lain seperti upaya pembersihan data dan perbaikan data. 

IBM memperkirakan biaya kualitas data yang buruk bisa menghabiskan data sebesar $3.1 triliun.

Agar data dapat dimanfaatkan dengan baik dan memberikan keuntungan untuk bisnis, diperlukan tata kelola data.

DAMA International

Data Management Body of Knowledge

Ada banyak framework tata kelola data yang bisa digunakan, dan salah satu yang terbaik adalah dari DAMA International. 

DAMA International berfokus dalam membangun komunitas internasional yang berkaitan dengan Data Management. 

Sebuah framework dikeluarkan oleh DAMA, dimana framework ini berisi panduan untuk pengelolaan data yang baik berbasis Body of Knowledge, yang dikenal dengan DMBOK.

DMBOK atau Data Management Body of Knowledge adalah framework tata kelola data yang memberikan pendekatan model tata kelola data secara fungsional, lengkap dan menyeluruh dalam membangun tata kelola data di bisnis serta memberikan panduan terkait seluruh aktivitas pengelolaan data.

Pengelolaan data memerlukan perencanaan, pelaksanaan, pengembangan dan seperangkat aturan atau tata kelola yang jelas. 

DMBOK memiliki 11 major knowledge, diantaranya:

  1. Data Governance
  2. Data Architecture
  3. Data Modelling and Design
  4. Data Storage and Operations
  5. Data Security
  6. Data Integration and Interoperability
  7. Documents and Content
  8. Reference and Master Data
  9. Data Warehousing and Business Intelligence
  10. Metadata
  11. Data Quality

Selain 11 major knowledge tersebut, ada 6 environmental elements yang perlu dipahami terkait aspek people, process dan technology, diantaranya:

  1. Organization and Culture (People)
  2. Roles and Responsibilities (People)
  3. Activities (Process)
  4. Practices and Techniques (Process)
  5. Deliverables (Technology)
  6. Tools (Technology)

Ingin menggunakan kerangka kerja DMBOK untuk pengelolaan data di organisasi kamu? Ikuti Digital Transformation Acceleration Class – Data Management with DMBOK v2. KLIK DISINI.

Author

Eduparx adalah platform pembelajaran IT online nomor 1 di Indonesia yang menyediakan pelatihan berkualitas dan bersertifikat. Eduparx hadir sebagai solusi untuk meningkatkan kompetensi masyarakat dalam mempelajari teknologi informasi dengan pelatihan dan produk online yang berkualitas dan dapat diakses dimana saja dan kapan saja.

Write A Comment

Butuh Bantuan? Chat Kami
Exit mobile version